Kerajaan Bone Penaklukan Wilayah Selatan


Dalam lontara akkarungeng ri Bone dikatakan bahwa penaklukan bone ke arah selatan atau dalam bahasa lontaranya penaklukan daerah daerah attang salo, di awali dengan penaklukan Tonra dan Gona, tonra di daerah utara dan Gona di daerah selatan.

Penaklukan itu dengan siasat perkawinan, yaitu Pabbukajue Arung Gona menikah dengan Batari Toja matindroe di Tipulu dan La Uttang Arung Tonra menikah dengan We Hamidah anak dari La Temmasonge raja bone ke 22.

Dengan penaklukan ini seluruh daerah attang salo dapat dikuasai kerajaan bone seperti arung galung, arung ujung, arung tonra, arung gareccing, arung bulu tanah, arung kajuara, pancaitana dan arung Gona. Dan Gona sendiri sebagai daerah assiajingeng, yaitu daerah taklukan karena kekerabatan.

Berita dari lontara ini mengkonfirmasi bahwa kenapa tokoh besar dalam perang makassar yaitu La Mappa Karaeng Rappocini Arung Tonra  berpihak kepada Kerajaan Gowa? Ya karena di periode ini Tonra belum masuk dalam wilayah Kerajaan Bone.

La Mappa Karaeng Rappocini adalah tokoh dari selatan (Tonra) yang menjadi salah satu panglima Kerajaan Gowa dan turut hijrah ke Banten bersama Karaeng Galesong.

Dalam lontara Kerajaan Gowa begitu heroik diceritakan kiprah La Mappa Karaeng Rappocini Arung Tonra mulai dari perang makassar dan akhirnya menghembuskan napas terakhir di kerajaan mempawah dalam rangka menegakkan harga diri Kerajaan Gowa.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Arung Tonra

Kematian

La Mappa Karaeng Rappocini Arung Tonra